Ampuhnews.com Palembang – Sekolah Sepak Bola (SSB) Sportivo Academy Football Club (SAFC) hadir di Palembang untuk mengasah dan menjaring talenta muda pesepak bola mulai dari usia 5 – 15 Tahun.
SSB yang berdiri pada, 20 Oktober 2025 beberapa Minggu yang lalu dan latihannya berpusat di Main Mini Soccer Jalan Lebong permai Kelurahan Talang Kelapa Kecamatan Alang-Alang Lebar Kota.Palembang Provinsi Sumsel selatan.
Hal ini diungkapkan oleh Owner SSB SAFC, Riko Abu Umar yang mengatakan antusiasnya minat anak-anak sejak berdirinya SSB ini sangat tinggi.
“Saat ini siswa yang sudah terdaftar lebih kurang 100 siswa dengan persentase 90 persen warga sekitar, yang terbagi dalam kelompok usia yaitu Kelompok A (usia 5-8 Tahun), B (usia 9-12 Tahun) dan Kelompok C (usia 13-15.Tahun),” katanya saat diwawancara wartawan usai sesi latihan, Jumat (14/11/2025).
Ia sampaikan bahwa SSB SAFC, sampai saat masih membuka pendaftaran untuk siswa baru dengan syarat pendaftaran yaitu mengisi formulir, surat izin orang tua KTP orang tua dan uang pendaftaran Rp 50 ribu.
“Sedangkan untuk pembiayaan selama menjadi siswa SSB SAFC, setiap siswa wajib bayar uang bulanan sebesar Rp 100 ribu dan uang perkalian latihan sebesar Rp 15 ribu,” ujarnya Riko.
Lanjut Riko beberkan jadwal latihan 3 (tiga) kali dalam satu Minggu yaitu Senin, Rabu dan Jumat pada pukul 16.00 WIB sampai selesai dengan atribut bebas seperti baju, celana, sepatu dan pelindung kaki.
“Hal ini kita jadwalkan sore hari, agar tidak mengganggu aktivitas-aktivitas formal siswa, karena mereka masih bersekolah mulai dari TK, SD, SMP dan SMA/SMK,” terangnya.
Kedepan pihaknya akan segera membuat legalitas SSB SAFC, agar menjadi anggota terafiliasi dengan Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI).
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat legalitas SSB ini segera terdaftar, sehingga kedepannya dapat terakses pada program pembinaan, pelatihan dan kompetisi yang resmi,” harapnya Riko.
Berdirinya SSB SAFC ini, dilatar belakangi tidak terwujudnya cita-cita untuk menjadi pemain bola, dimana dulunya pernah menjadi siswa SSB.
“Karena cita-cita yang dulu saya impikan untuk menjadi pemain bola tidak terwujud, akhirnya saya mendirikan SSB ini, dengan harapan bisa melahirkan pemain-peman bola yang profesional,” jelasnya.
“Selain itu tanpa kita sadari Handphone (Hp) sangatasif dipakai anak-anak dan mudah-mudahan dengan mengikuti latihan di SSB ini, minimal dapat mengurangi anak-anak tersebut bermain HP,” tambahnya.
Terakhir Riko juga tambakan bahwa geliat sepak bola di Indonesia khususnya Kota Palembang cukup besar, cuma wadahnya yang masih kurang, baik SSB maupun Club amatir bahkan sampai ke club semi profesional.
“Oleh karena itu kita berharap kepada Pemerintah Kota melalui Dinas Pemuda dan Olahraga dapat mensupport dan mendukung SSB yang di Kota Palembang mendirikan lapangan sepak bola minimal mini soccer,” harapnya Rico (Zul).
Kepada para orang tua ayo dukung anak-anaknya untuk merealisasikan bakat-bakat mereka untuk menjadi pemain sepak bola yang profesional. Daftarkan SSB SAFC, hubungi kontak person :
– 0878 7676 5484 (Riko)
– 0812 1434 0369 (Yaldi)
– 0856 0947 6039 (Chepy)
– 0852 6895 4737 (Dian)
– 0856 7890 853 (Julian)






